Wonderfulkota.com- Pimpinan Ranting (PR) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Bersama Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Sunggingan resmi dilantik pada Sabtu (04/05).

Kegiatan yang bertempat di Masjid Kyai Telingsing, Sunggingan ini adalah kolaborasi dengan Banom NU setempat, berlangsung runtut dengan Halal BiHalal Banom NU Sunggingan dan Pengukuhan UPZIZ LAZIZNU Sunggingan

Nadia Ramadhani, Ketua PR IPPNU Sunggingan yang baru saja dilantik mengungkapkan bahwa sudah ada rencana program kerja untuk Ranting kedepannya.

“Banyak rencana kedepan, mungkin untuk yang dekat dekat ini ada seragamisasi, bakaran bareng, ziarah, rekreasi, peringatan tahun baru Hijriah, Agustus-an, Maulid Nabi dan lain-lain”, ungkapnya.

Lebih lanjut, Nadia memberikan keterangan terkait harapan Periode yang ia pimpin bersama M. Habibur Rahman selaku Ketua PR IPNU Sunggingan

“Intinya mau dibawa ke arah yang lebih baik lagi dari yang sekarang, lebih maju, dan juga lebih dikenal juga disenangi dikalangan Masyarakat”, imbuhnya.
Bapak M. Tarjono, M.H., Ketua NU Sunggingan, yang kebetulan menjadi ketua terpilih MWC NU Kota berpesan agar organisasi ini dijalankan bersama-sama, ia menganalogikan organisasi sebagai pohon yang hidup dan tubuh manusia.

“Organisasi bisa diibaratkan pohon yang hidup dan tubuh manusia. Artinya, organisasi seperti halnya tubuh manusia yang semuanya harus berfungsi, semuanya harus menjalankan organisasi secara bersama-sama.” Ungkapnya.

Sementara itu, Pak Dedi Saiful Mujab, S.E., perwakilan pemerintah Desa Sunggingan berpesan kepada pengurus terlantik untuk selalu melibatkan Pemerintah Desa dalam setiap kegiatan.

“Harapannya Pengurus IPNU-IPPNU selalu menjaga koordinasi dengan pemerintah desa, karena pemdes ini termasuk penyangga utama, yaitu unsur umara’, begitu pula dengan ulama, aghniya’, dan fakir miskin.”, pungkasnya.

Penulis: Elok Rinjani
Editor: Nabila Magdalena